inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Wajib Baca! Begini Caranya Agar Video TikTok Kamu Masuk FYP!
Minggu, 26 Sep 2021 16:10
Penulis:
Dwiyanti Rachma
Dwiyanti Rachma
Bagikan:
Ilustrasi video Tik Tok yang viral dan trending (idntimes.com)

Ilustrasi video Tik Tok yang viral dan trending (idntimes.com)

Siapa sih yang nggak pengin video TikTok-nya masuk FYP? Terus gimana sih caranya agar video kita masuk FYP? Biar nggak makin penasaran, yuk simak tips-tipsnya berikut ini!

Inibaru.id - TikTok kini menjadi aplikasi yang sangat diminati di Indonesia! Bahkan, sekarang TikTok menjadi aplikasi nomor satu di App Store. Di masa pandemi seperti saat ini, orang-orang mencari tempat untuk mengekspresikan diri dan aplikasi TikTok pun menjadi salah satu media yang dapat memfasilitasi kebutuhan tersebut.

Para pengguna TikTok pun berlomba-lomba membuat konten yang menarik agar video mereka trending dan viral, Millens. Nah, jika kamu bermain TikTok, pasti nggak asing lagi kan dengan FYP atau “For Your Page", bukan?

Apa sih FYP itu? Jadi, setiap kamu membuka aplikasi TikTok, video-video yang pertama muncul di halaman utama itu adalah yang berhasil masuk FYP. Masuknya video di FYP seolah-olah sudah menjadi impian bagi semua pengguna TikTok. Alasannya, selain membuat video trending dan viral, tentu juga membuat akun user-nya berkesempatan besar untuk mendapatkan banyak followers lo!

Lalu bagaimana sih caranya agar video TikTok kamu masuk ke FYP orang lain? Berikut ada beberapa cara mudah yang dapat kamu coba lo! Simak baik-baik ya!

1.      Buatlah Video yang Kreatif dan Berkualitas Tinggi

Agar videomu masuk FYP, kamu harus memikirkan konten video yang kreatif dan mempunyai daya tarik tersendiri Millens. Pastikan konten yang kamu buat unik dan berbeda dengan orang lain. Selain itu, pastikan juga video yang kamu unggah memiliki gambar yang jelas, jernih, dan warna yang menarik. Selain itu, kamu harus punya skill editing video yang keren, ya!

2.      Buatlah Video Singkat Namun Tujuannya Jelas

Dilansir dari Influencer Marketing Hub, ternyata video dengan durasi panjang cenderung sering dilewati oleh para pengguna lo! Oleh karena itu, buatlah video singkat namun tujuan yang dimaksudkan jelas. Lalu, sertakan juga element of surprise atau buatlah penonton penasaran dengan konten video kamu.

Ada sejumlah trik agar video TikTok masuk FYP. (Flickr/ Aaron Yoo)
Ada sejumlah trik agar video TikTok masuk FYP. (Flickr/ Aaron Yoo)

3.      Jangan Lupa Tambahkan Tagar di Videomu

Jangan lewatkan penggunaan hashtag alias tagar ya Millens! Hashtag merupakan salah satu cara agar video TikTok yang kamu unggah dapat trending dan viral. Cantumkan juga tagar yang sedang populer agar TikTok dapat menambahkan videomu ke dalam FYP orang yang sedang mencarinya.

4.      Pakailah Musik yang Sedang Viral di TikTok

Salah satu unsur terpenting untuk video TikTok adalah musik. Nah, dengan menambahkan musik yang sedang ramai digunakan ke dalam video TikTok, dapat meningkatkan peluang videomu untuk masuk FYP lo! Algoritma TikTok pasti akan membaca konten itu dan menawarkannya ke FYP orang-orang yang selera musiknya sama dengan videomu.

5.      Ikutilah Tren yang Sedang Diminati Para Pengguna TikTok

Tahu nggak, Millens? Tren TikTok itu memang tidak ada habisnya? Pasti ada saja yang populer dan juga viral. Nah, kamu harus pintar-pintar nih membaca tren tersebut. Pilihlah tren yang sesuai dengan preferensimu dan buatlah karya unik darinya. Dengan begitu, pasti orang-orang akan penasaran dengan konten videomu.

6.      Video yang Relatable dan Engaging Akan Terlihat Lebih Menarik

Salah satu cara yang penting agar videomu masuk FYP adalah dengan membuat video yang relatable dan engaging untuk orang lain. Pastikan orang-orang dapat mengerti, memahami, dan mungkin mengalami hal yang sama denganmu ya Millens. Video seperti itu biasanya mengundang banyak penonton dan kesempatan untuk masuk FYP pun semakin besar.

7.       Jangan Lupa Selalu Berinteraksi dengan Pengguna Lain

Pastikan kamu dapat berinteraksi dengan followers dan kreator lainnya ya! Misalnya dengan memberikan likes, saling berbalas komentar, atau hal lainnya. Dengan begitu, orang-orang dapat mengenalmu dan tertarik dengan konten videomu.

Nah, itu dia beberapa cara agar video TikTok kamu masuk FYP. Gimana Millens? Sudah siap belum menjadi viral dan trending? (Idn, Fir, Kum/MG43/ E07)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved