inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Nggak Hanya Cewek, Cowok pun Butuh <em>Facial</em>
Selasa, 17 Sep 2019 14:42
Bagikan:
Cowok juga butuh facial buat relaksasi. (Shutterstock)

Cowok juga butuh facial buat relaksasi. (Shutterstock)

Facial nggak bakal mengurangi sisi maskulin cowok. Sebaliknya, facial adalah bentuk kepedulian terhadap dirinya.

Inibaru.id – Siapa bilang facial cuma berlaku buat cewek? Membersihkan kulit wajah juga menjadi perhatian Kaum Adam. O ya, menurut ahli estetika Jordan Samel Pacitti, cowok perlu melakukan facial setiap empat sampai enam minggu sekali. Berikut adalah alasan cowok butuh facial.

1. Cara Untuk Detoksifikasi Wajah

Facial merupakan cara terbaik untuk membersihkan kulit wajah.

Facial selalu dimulai dengan tahap pembersihan kulit secara menyeluruh dan mendalam. Kemudian menguapi wajah untuk membuka pori-pori dan melembutkan kotoran agar mudah disingkirkan.

2. Cara Terbaik Menghilangkan Komedo

Salah satu tahap pembersihan mendalam saat facial adalah ekstraksi yang merupakan cara terbaik membersihkan komedo dari pori-pori secara manual. Nggak hanya itu, pada tahap ini juga berfungsi membersihkan jerawat dan pustula yang menyumbat pori.

Namun, ekstraksi biasanya terasa nggak nyaman sehingga banyak facialist akan menanyakan terlebih dahulu apakah kamu bersedia atau nggak.

3. Exofiliasi Dengan Aman

Dalam facial juga terdapat tahap exofiliasi yang dapat menghilangkan sel kulit mati, meningkatkan warna kulit, dan mengurangi penampilan ukuran pori.

Berbeda dengan scrub yang biasa kamu gunakan di rumah, produk exofiliasi di klinik dokter dapat menargetkan lapisan dalam kulit ya.

4. Untuk Mengetahui Jenis Kulit

Seorang facialist profesional bisa memeriksa kulit kamu dan melihat hal yang sulit kamu lihat di cermin. Setelah kamu tau jenis kulitmu maka kamu akan lebih mudah menggunakan produk-produk perawatan wajah yang sesuai.

5. Perangkat Perawatan yang Canggih

Seperti halnya ahli kecantikan, terapis facial juga menggunakan alat yang canggih untuk memperbaiki kulit seperti lampu LED, frekuensi radio, laser, atau ultrasound. Alat ini adalah perangkat yang dapat membantu memperbaiki kulit dari dalam dan luar. Bahkan memberi perbedaan besar dari wajah kamu sebelumnya.

6. Membuat Rileks

Hal yang paling menyenangkan saat facial adalah rasa rileks. Yups, wajah kamu bakal lebih terasa ringan dan segar.

Nggak lama kok Millens, kamu hanya perlu meluangkan waktu satu jam saja buat melakukan facial wajah. Selamat mencoba! (IB30/E05)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved