inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Lestari Moerdijat Minta Pemerintah Yakinkan Dunia Internasional Soal Penanganan Corona
Selasa, 3 Mar 2020 12:25
Penulis:
Bagikan:
Wakil Ketua MPR-RI, Lestari Moerdijat (pontas.id)

Wakil Ketua MPR-RI, Lestari Moerdijat (pontas.id)

Wakil Ketua MPR, Lestari Moerdijat menyebut banyak negara yang masih meragukan kemampuan Indonesia dalam mendeteksi dan menangani virus corona. Dia pun meminta pemerintah lebih serius demi membuktikan keraguan ini salah.

Inibaru.id – Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Republik Indonesia, Lestari Moerdijat meminta pemerintah untuk menegaskan status virus corona di Indonesia. Hal ini disebabkan oleh banyaknya negara yang mempertanyakan hal ini.

Rerie menyebut beberapa negara bahkan sudah memasukkan Indonesia dalam daftar negara yang diwaspadai.

“Terakhir diberitakan Departemen Kesehatan Australia memasukkan Indonesia ke dalam daftar negara yang diwaspadai bersamaan dengan China, Iran, Italia, dan Korea Selatan (Korsel),” ucap Lestari.

Negara lain yang memasukkan Indonesia dalam daftar negara yang diwaspadai adalah Arab Saudi. Hal ini dibuktikan dengan adanya keputusan untuk menghentikan masuknya Jemaah umrah dari beberapa negara, termasuk Indonesia.

Pengguna sarana transportasi umum memakai masker demi mencegah penularan virus corona. (ANTARA/Tempo)
Pengguna sarana transportasi umum memakai masker demi mencegah penularan virus corona. (ANTARA/Tempo)

Dia menyebut pemerintah harus segera melakukan langkah konkret dalam mengantisipasi wabah virus corona demi menjawab keraguan ini. Sebab oleh dampak dari wabah virus corona yang nggak hanya bisa mengacaukan aspek kesehatan, namun juga perekonomian dalam negeri.

“Sektor pariwisata, Pusat Penelitian Ekonomi LIPI pekan lalu memperkirakan potential loss dari pariwisata bisa mencapai lebih dari US$2 miliar,” ucapnya.

Pemeriksaan suhu tubuh di Bandara demi mencegah virus corona. (KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG)
Pemeriksaan suhu tubuh di Bandara demi mencegah virus corona. (KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG)

Sebagai informasi, pada Senin (2/3) kemarin, Presiden Joko Widodo mengonfirmasi kasus virus corona pertama di Indonesia. Dua warga Depok, Jawa Barat dipastikan positif terinfeksi virus ini. Keduanya kini sedang dirawat di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianto Saroso, Jakarta Utara.

Semoga upaya pemerintah untuk mencegah penyabaran virus ini berhasil ya, Millens! (Kum/IB09/E06)

Tags:

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2025 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved