inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Kotak Pasir Bau Kotoran Kucing? Lakukan Hal Ini
Minggu, 11 Feb 2024 11:03
Penulis:
Bagikan:
Ada beberapa cara mengatasi masalah bau kotoran kucing di kotak pasir. (Shutterstock/Andrey Khusnutdinov)

Ada beberapa cara mengatasi masalah bau kotoran kucing di kotak pasir. (Shutterstock/Andrey Khusnutdinov)

Anabul sering buang air besar di kotak pasir kucing? Meski baik, hal ini terkadang bikin bau kotoran kucing di dalam rumah sangat terasa. Gimana ya cara untuk mengatasinya?

Inibaru.id – Punya anabul yang sudah pandai buang air besar sendiri di kotak pasir tentu bikin lega ya. Soalnya, kamu jadi nggak kesulitan untuk mengurus kotorannya. Apalagi jika kucingmu lebih sering beraktivitas di dalam rumah. Sayangnya, hal ini juga bisa bikin masalah baru, yaitu munculnya bau kotoran kucing yang cukup mengganggu.

Jika di luar ruangan kucing bisa mengubur kotorannya di pasir atau tanah dan baunya tetap bisa kamu cium, hal serupa juga bisa terjadi di dalam rumah. Apalagi jika kamu jarang membuka pintu atau jendela karena nggak pengin kucing keluar. Hal ini membuat sirkulasi udara jadi buruk, deh.

Lantas, seperti apa sih solusi untuk mengatasi kotak pasir bau kotoran kucing? Kalau soal ini, kita bisa menyimak saran yang diungkap oleh PetKeen pada Jumat (2/2/2024) lalu. Simak baik-baik, ya!

1.       Rajin-rajinlah membersihkan kotak pasir kucing

Cara pertama yang bisa kamu lakukan demi mengatasi masalah bau kotoran kucing di dalam rumah adalah dengan rajin membersihkan kotak pasir kucing. Kalau bisa, kamu bisa membersihkannya setiap hari atau beberapa saat setelah kucing buang air besar di sana.

Kalau kamu menunggu membersihkan kotak pasir sampai kucing buang air besar beberapa kali, tentu kotorannya akan menumpuk. Dampaknya, bau kotoran kucing bakal semakin terasa dan sangat mengganggu, deh.

2.       Ganti pasir di kotak pasir secara berkala

Kamu harus rajin membersihkan kotak pasir kucing atau mengganti pasirnya. (Shutterstock/R.Classen)
Kamu harus rajin membersihkan kotak pasir kucing atau mengganti pasirnya. (Shutterstock/R.Classen)

Nggak hanya rutin membesihkan kotak pasirnya, kamu sebaiknya juga rajin mengganti pasirnya. Jangan tunggu sampai pasirnya hampir habis karena bisa jadi pada pasir tersebut ada sisa kotoran kucing yang membuatnya jadi bau dan dipenuhi dengan bakteri.

Lakukan penggantian pasir ini sebulan sekali dan pastikan kotaknya kamu cuci dengan sabun sampai bersih sebelum kamu isi lagi dengan pasir yang baru, ya?

Selain itu, kamu juga bisa lo mengganti jenis pasir yang ada di kotak pasir kucing yang selama ini kamu gunakan. Kamu bisa memilih pasir yang terbuat dari bahan tanah liat atau searasah dengan bahan dasar pinus. Bahan pasir ini sering dianggap efektif menyamarkan aroma kotoran kucing, Millens.

3.       Gunakan bahan-bahan yang bisa menetralisir bau kotoran kucing

Cara lain yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi bau kotoran kucing di kotak pasir adalah dengan memakai pewangi atau setidaknya dengan mencampurkan daun teh hijau yang sudah diseduh dan dikeringkan ke kotak pasir tersebut. Aromanya cukup efektif menetralisir bau kotoran kucing, lo.

Kalau cara-cara tersebut kurang efektif, coba deh kamu tempatkan kotak pasir kucing di lokasi lain yang cukup jauh dari tempat keluarga berkumpul. Tempatkan di lokasi di mana sirkulasi udaranya juga baik sehingga kamu pun nggak lagi terganggu dengan bau kotoran kucing di dalam rumah, deh. (Arie Widodo/E05)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved