inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Dalam 10 Tahun Terakhir, Kota-Kota Ini yang Paling Sering Dicari Warganet di Google
Kamis, 18 Apr 2019 12:52
Penulis:
arie subagio
arie subagio
Bagikan:
Budapest, Ibu kota Hungaria sering dicari warganet di Google. (Eater)

Budapest, Ibu kota Hungaria sering dicari warganet di Google. (Eater)

Dalam satu dekade terakhir, ada negara dan kota yang paling sering dicari informasinya oleh warganet. Berikut kota dan negara yang paling populer dicari.

Inibaru.id – Penggunaan internet yang semakin tinggi ternyata juga berimbas pada meningkatnya keinginan warganet untuk mencari tahu lokasi-lokasi mana saja yang menarik untuk dikunjungi. Berdasarkan data yang dikeluarkan Google, ada sejumlah negara dan kota yang paling sering dicari warganet dalam kurun waktu 2009-2019.

Bukannya negara-negara di Eropa Barat seperti Prancis atau Inggris, negara yang paling banyak dicari warganet di mesin pencari Google ternyata adalah Hungaria, tepatnya ibu kotanya yakni Budapest. Dalam satu dekade terakhir, pencarian informasi tentang kota ini meningkat hingga 87,2 persen.

Semenjak adanya rute penerbangan langsung ke Bandara Ferenc Liszt, pencarian informasi tentang Kota Budapest semakin meningkat. Hal ini juga didukung dengan banyaknya informasi yang menyebut Budapest sebagai salah satu kota paling murah untuk dikunjungi di Benua Biru.

Kota lain yang mengalami peningkatan popularitas di Google adalah Seoul (Korea Selatan). Promosi budaya Korean Wave ke seluruh penjuru dunia membuat pencarian informasi tentang kota ini meningkat hingga 70,48 persen. Kota-kota lain yang mengalami peningkatan adalah Copenhagen (Denmark) yang mencapai 67,24 persen, Tel Aviv (Israel) yang mencapai 63,31 persen, dan Warsawa (Polandia) yang mencapai 63,08 seperti ditulis laman Kompas, Kamis (18/4/2019).

Negara dengan peningkatan popularitas paling tinggi adalah Filipina yang mencapai 170, 45 persen. Setelah itu ada Korea Selatan (76,11 persen), Arab Saudi (56,41 persen), Kazakhstan (47,83 persen), serta Belanda (43,17 persen).

Sementara itu, negara-negara yang justru mengalami penurunan popularitas dengan drastis adalah Mesir (-84,80 persen), Tunisia (-71,20 persen), Prancis (-54,34 persen), serta Brasil dengan persentase -49,46 persen.

Millens sudah pernah berkunjung di salah satu atau beberapa kota-kota tersebut, belum? Atau malah sudah berencana mau ke sana? Segera tentukan pilihanmu, ya! (IB09/E04)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved