inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Ini Lo Jaket yang Dikenakan Jokowi Usai Debat
Senin, 18 Feb 2019 13:58
Penulis:
Anggi Miftasha
Anggi Miftasha
Bagikan:
Jokowi mengenakan kacamata dan jaket merek lokal saat Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Halaman Istana Bogor. (Kompas.com/WAHYU PUTRO A)

Jokowi mengenakan kacamata dan jaket merek lokal saat Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Halaman Istana Bogor. (Kompas.com/WAHYU PUTRO A)

Jokowi sering tampak mengenakan jaket di beberapa momen. Baru-baru ini, Jokowi juga mengenakan jaket bomber saat konferensi pers usai debat kedua capres 2019. Rupanya, jaket-jaket tersebut adalah produk lokal.

Inibaru.id – Calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo kembali menunjukkan dukungannya terhadap brand lokal dengan mengenakan jaket bomber dari Raw Type Riot (R.T.P). Jaket tersebut dia kenalan saat konferensi pers usai debat kedua pemilihan presiden 2019, Minggu (17/2/2019).

Seperti ditulis Kompas.com, Senin (18/2), Jaket yang dikenakan Jokowi merupakan article “Legendary” yang dominan dengan warna biru. Nggak hanya itu saja, varsity jacket ini juga dihiasi dengan sejumlah patch bordir di bagian depan dan belakang yang membuatnya semakin menarik.

Jaket Raw Type Riot yang dipakai Jokowi. (KOMPAS.com/KAHFI DIRGA CAHYA)

Jaket ini sebelumnya telah rilis pada Januari 2018 dan hanya diproduksi terbatas sebanyak 45 buah. Uniknya, konsumen yang membeli jaket seri ini akan mendapatkan sertifikat resmi dari seri tersebut.

Presiden Jokowi memang kerap tampil di depan publik dengan mengenakan produk-produk lokal. Baik itu dari brand Rawtype Riot, Bulls Syndicate, maupun jaket hasil kreasi Never Too Lavish. Untuk sepatu, Jokowi juga mengenakan karya anak bangsa.

Hobi mengenakan barang-barang lokal bagi Jokowi adalah bentuk ajakannya untuk ikut serta mendukung dan menghargai produk-produk karya anak bangsa. Sebab, menurut Jokowi, kualitas produk lokal nggak kalah dengan asing. Harga yang ditawarkan juga lebih kompetitif. Hal tersebut yang akan semkain menambah nilai jual produk di Indonesia sehingga nantinya bisa go international.

Kalau kamu lebih suka produk dalam atau luar negeri nih, Millens? (IB07/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved