inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Dipandang Rendah, Pekerjaan Ini Justru Lebih Santuy dan Bergaji Besar
Rabu, 1 Jan 2020 11:00
Penulis:
isyah maharas
isyah maharas
Bagikan:
Kurir bekerja setengah hari tapi gajinya penuh. (Shutterstock)

Kurir bekerja setengah hari tapi gajinya penuh. (Shutterstock)

Boleh kok pilih-pilih pekerjaan, tapi jangan meremehkan suatu pekerjaan ya? Apalagi kamu belum tahu bagaimana pekerjaan tersebut.

Inibaru.id – Nggak ada pekerjaan yang enak tapi setiap pekerjaan memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Sekarang ini sudah nggak zaman memandang rendah suatu pekerjaan, karena bisa jadi pekerjaan orang lain yang kamu pandang rendahan justru lebih asyik dan bergaji besar. Berikut adalah beberapa pekerjaan yang bakal bikin kamu melongo!

Sales Bergaji 10 Juta Per Bulan

Buat kamu yang sering memandang rendah sales mending pikir-pikir lagi deh! Karena, penghasilan yang didapat sales lebih besar dari seorang manager. Seorang sales bisa berpenghasilan lebih dari 10 juta per bulan lo. Wow!

Semua orang bisa menjadi sales, tapi nggak semua orang bisa jadi sales sukses. Misalnya, sales properti dapat komisi 10 persen dari penjualan. Jika dia sukses menjual rumah Rp 100 juta dalam sebulan, berarti Rp 10 juta sudah bisa dia dapatkan. Padahal itu baru 1 rumah.

Mungkin gaji sales memang standar, tapi jangan salah ada peluang menumpuk penghasilan dari komisi penjualan yang nggak ada batasnya.

Kurir

Siapa yang nggak tau kurir paket? Mas-mas kurir yang setiap pagi mengantarkan paket dari rumah ke rumah. Terlihat sepele dan mungkin sebagian dari kamu meremehkan pekerjaan ini.

Tapi jangan salah, pekerjaan ini sangat santai dan hanya butuh waktu setengah hari saja. Bahkan sambil bekerja mereka bisa jalan-jalan. Hal ini sangat berbeda dengan kamu yang bekerja di dalam kantor tanpa boleh keluar selain jam istirahat.

Nggak cuma bisa jalan-jalan, gaji kurir di kabupaten pun bisa mencapai Rp 5 jutaan. Ini sangat tinggi jika dibanding dengan UMK yang ada ya. Tapi untuk mendapatkannya mereka harus berjuang keras seperti sales. Jika sales menjual dagangan maka kurir pun menjual jasa antar jeput paket.

Content Writer Freelancer Mengantongi Rp 100ribu Setiap Hari

Di zama digital ini banyak sekali pekerjaan yang bisa kamu kerjakan tanpa perlu datang ke kantor. Yups, pekerjaan ini sering disebut Freelance. Kamu hanya butuh gawai dan internet saja untuk bisa mengantongi Rp 100 ribu setiap hari.

Cukup dengan membuat sebuah design dan merangkai kata-kata, kamu sudah dapat melakoni pekerjaan ini. Untuk gaji atau tarif biasanya dipatok mulai dari Rp 50ribu. Sambil santai di cafe bisa menghasilkan uang. Hm, bayangkan saja.

Nah, mulai sekarang jangan lagi memandang sebelah mata sebuah pekerjaan ya, Millens. Karena sebenarnya apa pun pekerjaanmu, kalau kamu nggak nyaman pasti menekan dirimu sendiri. Tapi bakal lebih menekan lagi kalo kamu nggak kerja sih. Hehe. (IB30/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved