inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Beri Kabar Akurat pada Warga, Wali Kota Semarang Luncurkan Laman Siaga Corona
Jumat, 20 Mar 2020 11:49
Bagikan:
Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi memberi menjawab pertanyaan reporter, Senin (16/3). (Inibaru.id/ Audrian F)<br>

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi memberi menjawab pertanyaan reporter, Senin (16/3). (Inibaru.id/ Audrian F)<br>

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi meluncurkan laman resmi berisi informasi seputar corona. Tujuannya melindungi masyarakat dari berita hoaks tentang virus yang tengah menjadi pandemi ini.<br>

Inibaru.id - Saat memberi sambutan kepada para petugas penyemprot desinfektan di halaman balai kota pada Senin (16/3) Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengungkapkan kegeramannya dengan perilaku beberapa oknum yang menyebar berita hoaks seputar virus corona.

“Sekarang ini makin banyak orang-orang yang merasa benar dengan menyebarkan berbagai berita tentang virus corona. Kita tidak perlu ikut-ikutan. Kita jawab dengan bekerja saja,” tukas Hendi.

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi bersama pemilik toko alat kesehatan Sanidata Putri Medika. (Inibaru.id/ Audrian F)<br>
Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi bersama pemilik toko alat kesehatan Sanidata Putri Medika. (Inibaru.id/ Audrian F)<br>

Untuk mencegah kepanikan di masyarakat karena termakan berita bohong, Pemerintah Kota Semarang meluncurkan www.siagacorona.semarangkota.go.id. Laman ini resmi diperkenalkan pada Kamis (19/3).

“Kalau 'Semarang Siaga Corona' lebih pada sebuah informasi supaya masyarakat kemudian tidak mendengar berita yang keliru,” ujar Hendi selepas memantau beberapa titik penjualan logistik di Kota Semarang.

Informasi di laman tersebut meliputi data ODP (Orang Dalam Pantauan) dan PDP (Pasien Dalam Pengawasan), jadwal penyemprotan disinfektan, rujukan pasien, form bantuan, telepon darurat, ketersediaan alat kesehatan, dan monitoring bahan pokok. Jadi kalau kamu ingin mencari tahu soal itu semua, tinggal klik alamatnya saja.

Wali Kota Semarang bersama wakilnya Hevearita Gunaryanti Rahayu di Indrasari Toko Kimia. (Inibaru.id/ Audrian F)<br>
Wali Kota Semarang bersama wakilnya Hevearita Gunaryanti Rahayu di Indrasari Toko Kimia. (Inibaru.id/ Audrian F)<br>

“Jadi di situ akan jelas menyebutkan, orang dalam pantauan itu berapa, pasien positif corona berapa. Kemudian juga disebutkan dari stok sembako sampai stok kesehatan,” papar Hendi.

Wali Kota Semarang ini nggak lupa mengimbau masyarakat agar nggak panik dan bisa memantau informasi yang tersaji di laman.

Mau kepo soal perkembangan informasi corona di Semarang? Cek website-nya aja yuk, Millens. (Audrian F/E05)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved