inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Hindari Terkena Air hingga Manfaatkan Bedak Tabur, Begini Cara Merawat Sepatu Berbahan Suede
Selasa, 9 Jul 2019 08:34
Bagikan:
Ilustrasi membersihkan sepatu bahan suede. (Shutterstock)

Ilustrasi membersihkan sepatu bahan suede. (Shutterstock)

Merawat sepatu suede itu gampang-gampang susah, Millens. Kalau sampai salah membersihkan, sepatumu bias jadi rusak. Nah, begini cara membersihkannya.

Inibaru.id – Selain bahan kulit, bahan suede akhir-akhir ini juga marak digunakan dalam produk sepatu. Selain lebih lembut dan lentur, sepatu dengan bahan suede juga terkesan elegan. Sayang, suede termasuk bahan yang sensitif sehingga perlu perawatan khusus.

Kalau perawatannya salah, sepatu suede-mu bisa rusak. Nah, biar nggak salah langkah, simak tip berikut dulu, yuk!

Lindungi dengan Spray Pelindung

Hasil gambar untuk spray pelindung sepatu suede

Spray pelindung sepatu suede. (Dapperclean)

Situasi cuaca yang nggak menentu sangat berpengaruh pada alas kakimu, terutama sepatu yang sering dipakai beraktivitas di luar ruangan. Kamu bisa memberikan perawatan ekstra pada sepatu suede dengan menyemprotkan spray pelindung sebelum memakainya. Spray ini dapat kamu beli di toko-toko yang menjual barang-barang kulit dan suede. Harga cairan tersebut berkisar antara Rp 70 ribu ke atas untuk satu botolnya.

Jangan Bersihkan Kotoran dengan Air

Hasil gambar untuk spray pelindung sepatu suede

Hindari pemakaian air untuk membersihkan sepatu suede. (NetZ)

Hindari untuk membersihkan sepatu berbahan suede dengan air karena dapat mepengaruhi warna dan tekstur asli suede. Lebih parah lagi, air akan membuat sepatumu malah menjadi semakin rusak. Jadi, hati-hati ya sebelum mencuci sepatu. Jangan sampai sepatu bahan suedemu yang mahal ikut tercuci.

Gunakan Bedak Tabur atau Tepung MaizenaHasil gambar untuk spray pelindung sepatu suede

Membersihkan noda di sepatu suede dengan bedak tabur. (Papasemar)

Kamu bisa membersihkan noda sepatu suede dengan bedak tabur atau tepung maizena. Segeralah lap area sepatumu yang basah dengan kain kering dan handuk. Kemudian bagian sepatu yang terkena noda ditaburi dengan bedak atau tepung maizena secukupnya. Biarkan selama semalam dan esoknya bersihkan sepatumu dengan sikat suede untuk menghilangkan bubuk yang mengering. Mudah, kan?

Bersihkan dengan Sikat Gigi

Hasil gambar untuk spray pelindung sepatu suede

Sikat pembersih khusus bahan suede. (Thenerdturn)

Mencuci sepatu berbahan suede dengan air seringkali merusak tekstur alami sepatu tersebut. Untuk memperbaikinya, kamu bisa menggunakan sikat gigi. Bila kerusakan tergolong parah, hangatkan sepatu dengan uap teko selama beberapa detik. Lalu gosok perlahan dengan sikat gigi.

Bersihkan Noda Bandel dengan Cuka Putih dan Penghapus

Hasil gambar untuk spray pelindung sepatu suede

Membersihkan sepatu suede dengan penghapus. (Trendbuzz)

Nggak perlu cemas bila sepatu suede-mu terkena cairan seperti kopi, soda, atau saus. Kini. kamu bisa membersihkan noda membandel dengan bantuan cuka putih yang digosok dengan handuk bersih. Selain itu, kamu pun bisa memanfaatkan penghapus (mirip ampelas) untuk menyikatnya.

Nah, kalau kelima cara itu masih belum berhasil, pertimbangkanlah untuk membersihkan sepatu ke tempat profesional. Meski harus mengeluarkan biaya, sepatumu dijamin bisa bersih kembali. Selamat mencoba! (IB07/E04)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved