inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
20 Tahun Berkarier, Bambang Pamungkas Resmi Pensiun
Rabu, 18 Des 2019 13:00
Penulis:
Artika Sari
Artika Sari
Bagikan:
Bepe membawa banyak kemenangan untuk timnya, Persija Jakarta. (CNN Indonesia)

Bepe membawa banyak kemenangan untuk timnya, Persija Jakarta. (CNN Indonesia)

Bintang sepak bola Indonesia, Bambang Pamungkas, mengadakan jumpa pers di Stadion Gelora Bung Karno. Dalam jumpa pers, dia menyatakan secara resmi pensiun. Fisik yang nggak lagi kuat menjadi alasannya berhenti bermain setelah 20 tahun berkarier.

Inibaru.id – Bambang Pamungkas resmi memutuskan pensiun dari sepak bola Indonesia setelah berkarier selama dua puluh tahun. Pemain bernomor punggung 20 itu juga mengumumkan alasannya pensiun di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Selasa, (17/12/19).

Bepe, sapaan akrabnya, mengatakan fisiknya yang tak lagi sekuat dulu menjadi alasan dirinya pensiun.

“Harus diakui badan saya tidak bisa merespon lagi. Tahun ini (jadi tahun saya mengalami) cedera paling banyak selama sepuluh tahun terakhir.” kata Bepe, dikutip dari Tempo, Rabu, (18/12).

Dalam jumpa pers itu, Bepe mengatakan dia nggak khawatir meninggalkan Persija. Ini karena klub yang membesarkan namanya tersebut masih memiliki atlet-atlet muda yang tangguh seperti Marco Simic dan Ismed. Atlet berusia 39 tahun ini juga mengungkapkan rasa terima kasihnya pada penggemar, khususnya The Jakmania, yang selalu mendukungnya.

“Melihat sambutan The Jakmania, saya merasa dicintai dan saya mencintai tim ini. Terima kasih pada semua yang telah mendukung saya selama ini.” pungkas Bepe.

Andalan Tim Nasional

Lahir di Semarang, 10 Juni 1980, Bepe mengawali kariernya sebagai pesepak bola dengan bergabung di Sekolah Sepak Bola (SSB) Ungaran. Setelah mengasah keterampilannya di Klub Persada Ungaran, Bepe pindah ke Persikas Semarang Regency.

Dia mengikuti pelatihan yang digelar Diklat Salatiga selama tiga tahun pada 1996. Usai menjalani pelatihan, Persija kemudian tertarik merekrutnya sebagai pemain senior. Di musim pertamanya pada 1999-2000, dia mencatat prestasi yang mengagumkan. Dalam 30 penampilannya di Liga Indonesia, dia menyumbang 24 gol untuk Macan Kemayoran.

Selan bermain untuk Persija, Bepe juga pernah bermain untuk Selangor FA (2005-2007), Pelita Bandung Raya (2013-2014), dan NHC Road. Selama tampil bersama FA Selangor, dia berhasil membawa timnya meraih Piala FA Malaysia, Piala Malaysia, dan Liga Primer Malaysia.

Bepe juga menjadi unggulan Tim Nasional Indonesia dengan mencetak 38 gol. Sejak 2018, desas-desus rencana Bepe untuk pensiun dari Persija makin sering terdengar. Pada 2019, pemain bernomor punggung 20 ini resmi pensiun setelah berkarier selama dua puluh tahun.

Selamat menikmati hari baru dan terima kasih atas kontribusimu pada Indonesia ya, Mas Bepe! (IB15/E06)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved