inibaru indonesia logo
Beranda
Adventurial
Tambah Wawasan dengan Berkunjung ke 4 Museum di Solo Ini yuk!
Sabtu, 5 Okt 2019 15:43
Penulis:
Artika Sari
Artika Sari
Bagikan:
Museum Lokananta adalah salah satu museum yang bisa kamu singgahi saat ke Solo. (GNFI)

Museum Lokananta adalah salah satu museum yang bisa kamu singgahi saat ke Solo. (GNFI)

Kota Solo memiliki banyak tempat menarik untuk dikunjungi. Jika kamu bingung mau ke mana, datangi saja museum-museumnya. Nggak hanya bersenang-senang, informasi baru bisa kamu dapatkan di empat museum ini.

Inibaru.id – Museum adalah tempat yang nyaris terlupakan. Padahal, dari tempat inilah wisatawan bisa belajar banyak tentang sejarah dan budaya suatu wilayah.

Jika kamu tertarik sedang berkunjung ke Kota Solo, Jawa Tengah, museum-museum di sana layak untuk jadi tujuan perjalananmu. Daripada bingung, kulik saja empat museum di kota batik ini.

Museum Lokananta

Jika bujetmu terbatas, nggak ada salahnya menjadikan Museum Lokananta sebagai tujuan. Untuk Masuk ke museum ini, kamu nggak perlu membayar tiket.

O ya, Museum Lokananta dulunya merupakan perusahaan musik pertama di Indonesia. Di sana, kamu bisa menjumpai mesin-mesin rekaman yang usianya sudah puluhan tahun.

Museum Keris Nusantara

Di Museum Keris Nusantara, kamu bisa menjumpai ratusan keris dan senjata zaman dulu. Keris, badik, pedang, hingga tombak di museum ini ternyata berasal dari pelbagai kerajaan.

Jika pengin melihat koleksinya secara langsung, datanglah ke Jalan Bhayangkara Nomor 2. Museum Keris Nusantara hanya tutup hari Senin kok.

Museum Batik Dahar Hadi

Nah, selain Museum Keris Nusantara, kamu juga perlu mengunjungi Museum Batik Dahar Hadi jika pengin mengamati ribuan jenis batik.

Batik-batik yang dipajang di sana nggak hanya bermotif khas Solo dan Yogya, tapi juga dari daerah-daerah lain di Indonesia. Penasaran? Jangan tunda-tunda ke sana ya.

Tumurun Private Museum Solo

Puluhan karya seni yang indah bisa disaksikan di Tumurun Private Museum Solo. Meski nggak dipungut tiket masuk, akses masuk ke museum ini susah, lo. Ini lantaran Tumurun Private Museum Solo merupakan museum pribadi milik ayah pendiri Sritex Group, HM Lukminto. Saat melihat-lihat, kamu bakal ditemani seorang pemandu di sana.

Liburan nggak melulu harus menghabiskan banyak uang kan? Momen yang menyenangkan bersama orang tersayang bisa kamu gunakan pula dengan berkunjung ke museum-museum tersebut. Selain bikin hati senang, wawasan juga bertambah. Kamu sepakat kan? (IB15/E03)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved