inibaru indonesia logo
Beranda
Adventurial
Camping? Ini Rekomendasi Gunung di Jawa Tengah
Selasa, 3 Jul 2018 13:00
Penulis:
Suryaningrum Ayu Irawati
Suryaningrum Ayu Irawati
Bagikan:
Gunung Prau. (Katalogwisata.com)

Gunung Prau. (Katalogwisata.com)

Berencana hiking atau mendaki? kamu bisa mencoba puncak gunung di Jawa Tengah. Nggak hanya bagi yang sudah ahli, para pendaki pemula pun bisa mencobanya.

Inibaru.id – Jenuh dengan pekerjaan dan kesibukan sehari-sehari? Kenapa nggak nge-camp saja? Kamu bisa mendapatkan waktu tenang untuk menyegarkan pikiran sejenak, lo.

Sembari makan di dekat api unggun, kamu bisa mengobrol hal-hal santai dengan teman-teman. Eits, jangan lupa melakukan stargazing pada malam hari! Aktivitas seperti ini nggak bisa kamu lakukan di kota karena banyak polusi udara.

Nah, agar rencana camping kamu segera terwujud, berikut ini merupakan lima wisata gunung di Jawa Tengah yang bisa menjadi acuanmu. Apa saja, ya?

Gunung Andong

Hutan Wisata Mangli yang ada di lereng Gunung Andong menjadi daya tarik para wisatawan. Nggak hanya hutan, daerah tersebut juga dilengkapi dengan perkemahan dan fasilitas-fasilitas penunjang seperti toilet. 

Berada di antara Ngablak dan Tlogorjo, pelataran lembah yang dikelilingi pohon pinus itu dijamin akan menambah keindahan Gunung Andong.

Gunung Andong. (Hijabtraveler.com)

Gunung Prau

Disebut sebagai tapal batas tiga kabupaten, yakni Kendal, Batang, dan Wonosobo, Gunung Prau memiliki padang rumput yang terhampar dari barat ke timur. Panorama yang disuguhkan pun nggak diragukan lagi. Indah banget!

Gunung Prau. (Katalogwisata.com)

Gunung Sumbing

Gunung yang memiliki tinggi 3.371 mdpl ini berada di tiga kawasan sekaligus, yaitu Temanggung, Wonosobo, dan Magelang. Salah satu jalur yang menjadi favorit para pendaki adalah melalui Desa Garung yang masuk wilayah Wonosobo.

Seperti ditulis Travelingyuk.com, selain mudah dijangkau, letak desa yang berada tepat di kaki Gunung Sumbing itu juga menampilkan pemandangan memukau sepanjang perjalanan yang nggak bakal kamu lupakan.

Gunung Sumbing. (Wisataku.id)

Gunung Sindoro

Posisi gunung yang dapat diakses melalui Kabupaten Temanggung ini berdampingan dengan Gunung Sumbing. Puncak gunung tersebut berupa kawah yang dikelilingi bebatuan kerikil.

Dalam perjalanan menuju puncak, pendaki akan melewati trek yang dipenuhi bebatuan. Setelah itu, hutan lamtoro akan menyambut pendaki. Ada padang bunga edelweiss juga, lo. Eits, tetapi nggak boleh dicabut, ya, Millens!

Gunung Sindoro. (Traveloka.com)

Gunung Ungaran

Kalau kamu pemula, coba untuk camping di gunung setinggi 2.050 meter ini. Akses di gunung tersebut cukup mudah. Jalur dari Pasar Jimbaran ke Pos Mawar juga sudah diplester halus, lo. Kalau mau, kamu bisa sekaligus berkunjung ke tempat ikonik lainnya di Kabupaten Semarang, yaitu Umbul Sidomukti dan Pondok Kopi.

Gunung Ungaran. (Brobali.com)

 Nah, selamat berkemah dan mendaki, Millens! (IB08/E03)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved