inibaru indonesia logo
Beranda
Adventurial
Berburu Barang Antik Sekaligus Foto Instagenik di Pasar Triwindu
Minggu, 30 Des 2018 09:00
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Nggak hanya menjual barang-barang antik, Pasar Triwindu juga cocok untuk lokasi foto instagenik. (Inibaru.id/ Verawati Meidiana)

Nggak hanya menjual barang-barang antik, Pasar Triwindu juga cocok untuk lokasi foto instagenik. (Inibaru.id/ Verawati Meidiana)

Kalau kamu berkunjung ke Surakarta, jangan lupa mampir ke surga barang antik Pasar Triwindu. Selain bisa berburu barang antik, kamu juga bisa mendapatkan foto-foto yang instagenik di pasar ini.

Inibaru.id – Pengin berburu barang kuno sekaligus berburu foto instagenik? Pasar Triwindu, Surakarta jawabannya. Di Pasar Triwindu, kamu bisa menemukan beragam koleksi barang kuno dan barang reproduksi ulang berbagai jenis. Kamu juga bisa berfoto dengan barang-barang antik di pasar yang dibangun pada 1939 ini.

Pasar Triwindu berada di Jalan Gatot Subroto, Keprabon, Banjarsari, Surakarta. Lokasi pasar ini nggak jauh dari Keraton Mangkunegaran dan Pasar Ngarsopuro. Bila berjalan lebih jauh sedikit, kamu juga bakal menemukan Taman Sriwedari di dekat pasar.

Beberapa pengunjung melihat-lihat barang yang ada di Pasar Triwindu. (Inibaru.id/ Ida Fitriyah)

Pasar ini didirikan KGPAA Mangkunegaran VII. Peresmian Pasar Triwindu bertepatan dengan 24 tahun KGPAA Mangkunegaran VII menjabat sebagai Pengageng Puro Mangkunegara. Pasar Triwindu kemudian dirapikan lagi pada masa Joko Widodo masih menjabat sebagai Walikota Solo.

Pasar Triwindu terdiri atas dua bangunan yang saling berkaitan. Pasar ini juga memiliki dua lantai dengan puluhan kios di dalamnya.

Pasar Triwindu memiliki sudut-sudut yang instagenik. (Inibaru.id/ Verawati Meidiana)

Nggak hanya barang antik atau kuno, Pasar Triwindu juga dilengkapi dengan dagangan lain seperti gamelan, klithikan, sampai alat dan jasa service dinamo.

Kalau kamu nggak begitu tertarik dengan barang-barang itu, kamu bisa berburu foto di sini. Dengan isian barang-barang kuno itu, Pasar Triwindu tampak klasik. Sambil memegang barang dagangan, kamu bisa berpose seolah-olah tertarik dengan barang kuno.

Kamu juga bisa mengambil foto di tangga ataupun jalan antarkios yang dipayungi kap lampu warna-warni. Eits, tapi lihat-lihat kondisinya juga, ya! Jangan sampai waktu pasar ramai, kamu berfoto di tengah-tengah jalan yang mengakibatkan lalu lintas terhambat.

Kendati cocok untuk berswafoto, kamu juga perlu memperhatikan aturan yang ada di Pasar Triwindu. (Inibaru.id/ Verawati Meidiana)

Oh iya, ada juga beberapa penjual yang melarang pengunjung mengambil foto dagangannya kecuali membeli. Kalau sudah begini, mau nggak mau kamu harus mencari spot lain atau membeli barang dagangannya. Satu hal yang pasti, banyak spot foto instagenik di Pasar Triwindu. Tinggal dari sudut mana kamu akan membidik objekmu supaya terlihat bagus. (Ida Fitriyah/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved