inibaru indonesia logo
Beranda
Yuk, Jalan - Jalan di Kampung Batik
Kamis, 29 Mar 2018 12:25
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Berwisata dan belejar budaya di Kampung Batik Semarang

Berwisata dan belejar budaya di Kampung Batik Semarang

Mau berwisata sekaligus belajar budaya ? Datang saja ke Kampung Batik Semarang.

Inibaru.id - Kota Semarang memiliki sejumlah kampung tematik, salah satunya Kampung Batik. Kampung ini merupakan salah satu kampung tematik di Semarang yang mengenalkan budaya berupa batik Semarang. Kampung yang terletak di Desa Rejomulyo, Kecamatan Semarang Timur, Kota Semarang ini sudah menyandang nama "Kampung Batik" sejak zaman penjajahan. Namun, itu hanya sekadar nama karena di kampung ini nggak ada seorang pun yang memproduksi batik sampai akhirnya pada 2007 silam salah satu penduduk setempat mulai memproduksi batik Semarang.

Selanjutnya, pada 2016 Kampung Batik ditetapkan menjadi kampung tematik khusus batik. Sejak saat itu, banyak warga beralih profesi sebagai penjual batik. Selain meningkatkan perekonomian masyarakat, kampung tematik itu dapat menggaungkan kembali kebudayaan di tengah generasi millennials.

Sesuai dengan namanya, desa ini menawarkan wisata seputar batik. Di sini, kamu bisa mengikuti workshop membatik yang diselenggarakan warga. Nggak hanya itu, kamu juga bisa berswafoto ria dengan latar belakang dinding rumah warga yang sudah dilukis beragam corak. Selain itu, kamu bisa membawa oleh-oleh berupa batik Semarang, tentunya dengan membelinya di gerai-gerai batik yang ada di Kampung Batik.

Enak kan Millens? Kamu bisa berwisata sekaligus belajar budaya. Yuk, gas ke Kampung Batik. (TRA/IF)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved