inibaru indonesia logo
Beranda
Techno
Setelah Meluncur di iOS, Youtube Dark Mode Akhirnya Sambangi Android
Jumat, 3 Agu 2018 18:05
Bagikan:
Kini,  pengguna Android bisa menggunakan dark mode di YouTube. (Fossbytes.com)

Kini, pengguna Android bisa menggunakan dark mode di YouTube. (Fossbytes.com)

Setelah menunggu cukup lama, pengguna Android akhirnya bisa menggunakan mode gelap di Youtube. Mode gelap itu bermanfaat untuk mengurangi paparan sinar pada layar ponsel pada malam hari, Millens.

Inibaru.id – Sobat Millens, ada kabar baik nih buat kamu yang menggunakan Android. Kini, Youtube Dark Mode sudah bisa digunakan di Android, lo. Lewat mode tersebut, kamu bisa menikmati tampilan gelap dari Youtube yang sebelumnya hanya dirasakan pengguna Youtube versi desktop.

Mode gelap itu berfungsi untuk mengurangi paparan sinar dari layar ponselmu, Millens. Ini akan terasa manfaatnya bila kamu senang bermain ponsel pada malam hari. Dengan mengaktifkan mode ini, sinar ponselmu nggak terlalu terang sehingga lebih ramah untuk matamu.

Beberapa bulan lalu, Google memang telah mengumumkan bakal membawa dark mode pada Youtube untuk platform Android dan iOS. Namun, Google mendahulukan iOS sehingga pengguna iOS sudah lebih dahulu menikmati fitur ini.

Kendati mengusung nama dark, Youtube Dark Mode nggak benar-benar berwarna hitam pekat. Ini karena Google merancangnya menggunakan warna abu-abu gelap yang melapisi seluruh antarmuka aplikasi, seperti bagian pencarian, pengaturan, dan lainnya.

Eits, pembaruan Youtube Dark Mode untuk Android nggak disediakan secara serentak, tapi disebar secara berkala, Millens. Saat pengguna mendapatkan pembaruan itu, Youtube secara otomatis akan berubah menjadi gelap, disertai notifikasi adanya fitur baru tersebut di bagian bawah aplikasi seperti ditulis Telset.id, Minggu (29/7).

Seperti halnya versi desktop dan iOS, pengguna juga dapat mengaktifkan ataupun mematikan fitur ini secara manual dengan masuk ke bagian Settings, kemudian klik General dan ubah toggle Dark Theme.

Gimana, tertarik mau mencoba? Meski paparan sinarnya berkurang, tetap saja kamu nggak direkomendasikan bermain ponsel terlalu lama bahkan sampai larut malam ya. (IB11/E04)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved