inibaru indonesia logo
Beranda
Techno
4 Modus Penipuan di Facebook yang Perlu Anda Kenali
Minggu, 29 Okt 2017 16:00
Penulis:
Bagikan:
Facebook menjadi media sosial paling digandrungi masyarakat yang juga menyimpan bahaya saat penggunanya lengah. (Pixabay/LoboStudioHamburg)

Facebook menjadi media sosial paling digandrungi masyarakat yang juga menyimpan bahaya saat penggunanya lengah. (Pixabay/LoboStudioHamburg)

Facebook adalah umpama pisau yang bisa membantu tapi sekaligus melukai Anda jika tidak berhati-hati menggunakannya

Inibaru.id – Sebagian besar orang kini mulai berpikir bahwa media sosial seperti Facebook (FB) adalah bagian dari hidup yang tak bisa dipisahkan dalam keseharian. Mereka pun kian dimanjakan dengan adanya berbagai fitur yang terus diperbarui.

Namun, sebagaimana diberitakan Kompas, Sabtu ((28/10/2017), para pelaku kriminal juga ternyata menggunakannya untuk mencuri uang dan informasi dari kita. Modus yang diterapkan pun bisa bermacam-macam, di antaranya:

  1. Fitur Kuis Facebook

Fitur kuis di FB kadang kita gunakan sebagai pembunuh waktu atau pelepas penat. Nah, sejumlah fitur kuis itu tak jarang meminta akses ke profil kita. Hmm, pernahkah Anda memberikannya?

Penulis buku Swiped cum pendiri The Global Indentity Protection and Data Risk, Adam Levin, fitur itu sebenarnya murni untuk mengumpulkan data melalui pertanyaan keamanan.

“Anda sebaiknya bermain lewat laman yang tepercaya. Anda lebih baik membuat jawaban palsu untuk pertanyaan soal pemulihan kata kunci sehingga password Anda sulit dipecahkan,” kata dia.

  1. Hadiah Tak Masuk Akal

Anda patut waspada saat ada yang menawarkan undian berhadiah dengan meminta Anda untuk mengeklik “Sign me up!” untuk mendapatkanya, terlebih jika hadiah yang ditawarkan terlalu berlebihan.

"Ada undian yang sah dan ada juga yang palsu. Tapi, biasanya selalu ada maksud tersembunyi di balik undian tersebut," ungkap CEO dan presiden The Indentity Theft Resource Center, Eva Velasquez.

  1. Teman Lama yang Baru

Bersikaplah skeptis terhadap permintaan pertemanan baru dari seseorang yang sebelumnya sudah berteman dengan Anda di FB. Ya, karena tak semua pertemanan jujur dan terkadang digunakan para penipu yang berpura-pura menjadi teman Anda.

  1. Penggalangan Dana

Bukan modus baru ketika ada penipu yang mencoba memanfaatkan tragedi besar untuk kepentingan mereka. Terkadang mereka membuat iklan palsu tentang penggalangan dana untuk membantu korban. Maka, waspadalah!

Di samping keempat modus itu, masih ada banyak modus lain yang bisa menjebak Anda jika Anda tak cukup berhati-hati. Maka, jangan lengah. Masih banyak modus lainnya. (GIL/SA)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved