inibaru indonesia logo
Beranda
Coffreak
Kopi dan Kuning Telur dalam Secangkir Kopi Talua
Selasa, 20 Feb 2018 12:13
Penulis:
Anggi Miftasha
Anggi Miftasha
Bagikan:
Kopi Talua. (tripagency.online)

Kopi Talua. (tripagency.online)

Gimana rasanya minum kopi yang campur telur mentah? Pernah mencoba? Kalau belum, kopi telur khas Tanah Minang ini rasanya enak loh.

Inibaru.id – Mencampurkan telur mentah dalam secangkir kopi tentu menjadi menu minuman nggak lazim bagi sebagian orang. Namun ada loh yang punya kebiasaan ini. Bahkan, sejumlah negara konon sudah mengonsumsinya sejak berabad-abad lalu, misalnya di Hungaria, Skandinavia, Vietnam, dan Minnesotan.

Nah, buat kamu yang belum pernah mencicipinya, cobalah, karena ada sensasi unik dalam kopi telur itu! Jauh dari rasa aneh yang mungkin ada dalam bayanganmu, telur yang dimasukkan dalam kopi ini justru memberikan tekstur kopi yang lebih kental dan lembut. Sensasi "nendang" akan mengisi rasa kopi ini, berbeda dengan kopi pada umumnya.

Di Indonesia, sensasi ngopi dengan campuran telur mentah tersebut bisa kamu temui di Sumatera Barat. Masyarakat Minang menyebutnya Kopi Talua. Sudah sejak lama kopi ini menjadi bagian dari kekayaan racikan kopi Nusantara yang dikenal masyarakat setempat.

Baca juga:
Menyesap Kopi Lintong yang Mulai Mendunia
Meracik Bawang Putih, Jadilah Kopi

Cita rasa manis dan gurih dalam buih lembut yang mengambang di atas kopi begitu kentara begitu kamu menyesap kopi talua. Minuman satu ini biasa menjadi suguhan khas yang menjadi teman bersantai atau saat berbincang-bincang dengan keluarga maupun sahabat sejawat.

Sebagai komponen utama racikan, Kopi Talua menggunakan kuning telur. Cara meraciknya, kuning telur dipisahkan dari putih telur, kemudian dimasukkan ke dalam gelas yang berisi susu putih kental manis. Campuran itu kemudian dibubuhi satu sendok teh bubuk kayu manis, gula, dan bubuk kopi.

Agar tercampur rata, racikan kemudian dikocok hingga merata sembari ditambah air panas sebagai penyeduh. Air panas ini juga berfungsi untuk mematangkan telur. Proses inilah yang akan menciptakan tekstur buih nan lembut pada Kopi Talua.

Tambah Tenaga

Seperti ditulis Infobudaya.net (12/9/2017), Kopi Talua punya beberapa manfaat loh Millens. Salah satunya adalah menambah tenaga dan meningkatkan vitalitas bagi kaum pria. Meskipun belum ada pembuktian ilmiah yang menguji khasiatnya secara langsung, komponen yang terkandung dalam kopi talua memang dapat dikatakan menyehatkan.

Baca juga:
Liong Bulan, Kopi Tersohor dari Bogor
Catatan 2017: Inilah Resep Makanan Paling Dicari

Hal ini terlihat dari kandungan vitamin dan asam amino dari kuning telur yang relatif tinggi. Beberapa zat tersebut di antaranya kolin, vitamin E, vitamin A, vitamin K2, omega-3, vitamin D, dan beta karoten. Vitamin E dalam kuning telur yang bersifat antioksidan sangat bermanfaat untuk menangkal radikal bebas sehingga dapat membuat tubuh lebih bugar.

Nah, bagaimana? Tertarik untuk mencoba? (ANG/GIL)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved