BerandaHits
Selasa, 29 Jul 2019 14:34

Lima Barang Ini Bisa Kamu Jadikan Hadiah Pernikahan

Ilustrasi hadiah pernikahan. (Shutterstock)

Ngga perlu bingung lagi cari hadiah pernikahan. Di bawah ini ada rekomendasi hadiah pernikahan yang bias kamu berikan ke temanmu.

Inibaru.id – Selain galau pakai baju apa, beberapa orang juga galau memilih kado untuk dibawa ke kondangan. Hayo, kamu termasuk golongan itu atau nggak, Millens?

Nggak perlu bingung lagi, ada banyak barang yang bisa kamu jadikan kado untuk pernikahan temanmu, kok. Lima di antaranya adalah barang-barang ini.

Pernak Pernik Rumah

Ilustrasi pernah pernik rumah. (Popeti)

Pasangan pengantin baru pasti membutuhkan barang untuk mengisi rumahnya. Ada baiknya kamu membantu mereka dengan menghadiahkan barang-barang untuk mengisi rumah baru. Barang itu bisa berupa pernak-pernik atau peralatan rumah tangga yang ringan seperti jam dinding, setrika, bantal sofa, atau vas bunga.

Set Piring dan Gelas

Ilustrasi set peralatan makan. (Mommiesdaily)

Selain pernak-pernik rumah tangga, kamu juga bisa memberi hadiah set piring dan gelas untuk mengisi meja makan. Hadiahmu pasti bermanfaat deh karena setiap hari mereka membutuhkannya.

Perlengkapan Memasak

Ilustrasi peralatan memasak. (Kaskus)

Nggak hanya peralatan makan yang dibutuhkan pasangan pengantin baru, mereka juga butuh peralatan memasak terlebih bila usai menikah langsung menempati rumah baru. Nah, kado berupa alat masak bukanlah ide buruk. Ada beberapa jenis peralatan masak yang bisa kamu jadikan hadiah misalnya, set panci atau wajan, blender, microwave, atau rice cooker.

Voucher Belanja

Ilustrasi voucher belanja. (Mediakonsumen)

Nggak hanya berupa uang, voucher pun bisa menjadi isi amplop yang menarik. Voucher atau kupon yang kamu berikan bisa berupa potongan belanja, diskon salon, diskon dari toko elektronik, bahkan voucher makan di restoran!

Baju Tidur 

Ilustrasi baju tidur couple. (Wimiu)

Hadiah ini jarang terpikirkan para tamu undangan. Yap, piama. Hadiah ini cocok untuk diberikan kepada pengantin baru. Apalagi saat ini banyak piama sepasang dengan warna dan gambar yang lucu sehingga pilihanmu semakin banyak.

Meski kado bukanlah hal yang wajib saat menghadiri pesta pernikahan, sejumlah orang merasa aneh bila nggak membawanya. Jadi, rekomendasi kado ini bisa kamu jadikan inspirasi bila hendak pergi kondangan. Siap-siap beli stok barang yang banyak Millens supaya nggak bolak-balik beli ke toko! He-he. (IB07/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024